Sukses RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle Takalar Raih Akreditasi Bintang 4 - LENSA PUBLIC

Breaking

Label 1

BANNER 728X90

Senin, 31 Desember 2018

Sukses RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle Takalar Raih Akreditasi Bintang 4



LENSAPUBLIC - TAKALAR | Rumah Sakit Umum Daerah H. Padjonga Daeng Ngalle Kabupaten Takalar di penghujung tahun 2018 meraih Bintang 4. Predikat Utama ini diraih setelah di lakukan proses survey beberapa minggu lalu oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dengan SNARS Edisi I oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia.

Direktur RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle, dr. Darwis Makka, Sp.M menyampaikan bahwa RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle berhasil meraih Bintang 4 atau Predikat Utama. “Insya Allah selangkah lagi akan mendapatkan Bintang 5 atau Predikat Paripurna”, tuturnya, Senin (31/12).

“Tidaklah mudah dalam meraih predikat ini, namun berkat keyakinan tim manajamen rumah sakit dan semua pihak yang telah membantu sehingga kerja keras ini terbayarkan dengan mendapatkan raihan Bintang 4 Kategori Utama”, terang Direktur RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle.

Setelah vakum 7 tahun dalam proses akreditasi, namun di bawah kepimpinan dr. Darwis, kali ini RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle terus melakukan pembenahan dan memberikan perhatian penuh pada pengembangan rumah sakit bertaraf nasional.

"Semua yang diraih ini tidak lepas berkat petunjuk dan arahan dari Bpk. Bupati Takalar H. Syamsari, S.Pt., MM dan dukungan FORKOPIMDA serta seluruh stackholder RSUD HPDN. Ini juga merupakan kado tahun baru bagi RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle dan seluruh masyarakat Takalar”, jelas dr. Darwis.


Informasi raihan 4 Bintang Utama ini dari laman Kementerian Kesehatan RI dan email yang dikirimkan ke pihak manajemen dan pimpinan rumah sakit. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peduli Gowa Memperingati Hari Sampah Nasional

LENSA PUBLIC -- Peduli Gowa bekerjasama dengan Pemda Gowa, Dinas Lingkungan Hidup Kab. Gowa, Bank Sampah Induk Kab. Gowa mengelar age...